Menhub Harap Mudik Via Laut Jadi Primadona Tahun Depan

KLIKDONI.com - Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi berharap transportasi via laut menjadi primadona untuk mudik di tahun depan. Mudik via laut itu dimaksudkan Budi agar kemacetan tiap kali mudik bisa dikurangi.
"Makanya tahun ini kami melakukan latihan itu di laut. Harapannya laut itu bisa jadi primadona di tahun yang mendatang. Karena sekarang ini kita baru mengandalkan 30 ribu sampai 50 ribu (kapasitas kapal), tahun depan bisa 2 kali hingga 10 kali lipat," ucap Budi di Wisma Kementerian Pemuda dan Olahraga, Senayan, Jakarta, Minggu (18/6/2017).

Budi beranggapan bila nantinya tujuan mudik dari Jakarta ke arah Jawa Tengah tepatnya di Semarang. Setelah itu, pemudik bisa diarahkan ke kota tujuan masing-masing.

"Karena laut itu nggak kenal macet, dan itu kita bisa ke kota-kota utama seperti Semarang. Nanti di Semarang kita buat feedernya," ujar Budi.

Pada pagi tadi, Kapal Motor (KM) Dobonsolo yang mengangkut pemudik motor dari Pelabuhan Tanjung Priok Jakarta merapat ke Pelabuhan Tanjung Emas Semarang. Para pemotor mengaku puas dengan pelayanan selama di dalam kapal.

Salah satu pemudik asal Boyolali, Lanjar (45) menungkapkan dirinya baru pertama kali menggunakan fasilitas mudik gratis dan cukup terkesan dengan pelayanannya. Bahkan ia berencana mengajak keluarganya untuk arus balik nanti.

"Ini membantu sekali, fasilitasnya nyaman, dapat makan, ngurus pendaftarannya juga mudah sekali," kata Lanjar, Minggu (18/6).

detikcom pun pernah mencoba mudik via laut pada tahun lalu. Perjalanan memakan waktu sekitar 18-19 jam yaitu dimulai dari Pelabuhan Tanjung Priok sekitar pukul 16.00 WIB dan tiba di Pelabuhan Tanjung Emas di Semarang pada keesokan harinya sekitar pukul 07.00 WIB pagi.
(dhn/fjp)
Sumber : detik News
Share on Google Plus

About klikdoni

    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Posting Komentar